SPPG Pertama di Luar Jawa Dibangun di Lanud Sultan Hasanuddin, Siap Layani Ribuan Siswa

Online24,Maros-TNI Angkatan Udara melalui Pangkalan Udara (Lanud) Sultan Hasanuddin, secara resmi memulai pembangunan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) pertama di luar Pulau Jawa.

Peletakan batu pertama dilakukan langsung oleh Komandan Lanud Sultan Hasanuddin, Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto, M.Han., di lokasi pembangunan yang berada di Kecamatan Mandai, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan.

Pembangunan SPPG ini merupakan bagian dari upaya strategis TNI AU dalam mendukung program nasional menuju Indonesia Emas 2045, khususnya dalam mencetak generasi muda yang sehat, kuat, dan berdaya saing tinggi.

“Ini adalah bentuk nyata komitmen kami bersama pemerintah dalam menyediakan akses gizi yang memadai bagi anak-anak Indonesia. Setiap batu yang diletakkan hari ini adalah simbol dari harapan dan kerja sama lintas sektor demi masa depan bangsa,” ujar Marsma Arifaini dalam sambutannya.

SPPG Lanud Sultan Hasanuddin dirancang mampu memproduksi 4.500 hingga 5.000 porsi makanan bergizi per hari. Fasilitas ini tidak hanya menjadi pusat distribusi makanan sehat, tetapi juga akan difungsikan sebagai pusat edukasi gizi dan pola makan seimbang bagi masyarakat sekitar.

Staf Lanud Sultan Hasanuddin telah melakukan survei selama tiga bulan terhadap sekolah-sekolah yang berada dalam radius lima kilometer dari lokasi pembangunan. Hasilnya, lebih dari 4.500 siswa dari berbagai jenjang pendidikan mulai dari TK, SD, SMP hingga SMA, menjadi sasaran utama program ini.

“Lingkungan ini sangat membutuhkan program pemenuhan gizi. Kami percaya potensi jumlah penerima manfaat bisa lebih dari 5.000 siswa, tergantung bagaimana pengembang dan operator program ini mengelolanya,” tambah Danlanud.

Pembangunan SPPG ini ditargetkan selesai dalam waktu satu setengah bulan, dan direncanakan mulai beroperasi pada 22 Juni 2025. Danlanud menyampaikan apresiasi atas dukungan berbagai pihak, mulai dari Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, hingga unsur TNI AU.

Kehadiran SPPG ini diharapkan menjadi kontribusi nyata dalam memperkuat ketahanan pangan dan memperbaiki kualitas gizi generasi muda, sekaligus menjadi model bagi wilayah-wilayah lainnya di Indonesia.

The post SPPG Pertama di Luar Jawa Dibangun di Lanud Sultan Hasanuddin, Siap Layani Ribuan Siswa first appeared on Online24jam.