Polsek Pangkajene Tebar Kebaikan, Bagikan Takjil dan Santuni Anak Panti

Online24,Pangkep,-Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan, jajaran Polsek Pangkajene bersama Bhayangkari Ranting Pangkajene menggelar aksi sosial dengan membagikan ratusan takjil kepada warga dan pengguna jalan.

Selain itu, mereka juga mengunjungi Panti Asuhan Fisabilillah Mandiri Pangkep untuk memberikan bantuan berupa sembako bagi anak-anak yang tinggal di sana.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kapolres Pangkep, AKBP Ari Kartika Bhakti, yang turut serta membagikan takjil kepada pengendara yang melintas di sekitar kawasan Polsek Pangkajene.

Kapolres juga menyerahkan bantuan kepada anak-anak panti, sebagai bentuk kepedulian terhadap mereka yang membutuhkan.

Kapolsek Pangkajene, Iptu Syamsir, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud syukur dalam menyambut bulan Ramadan serta bentuk kepedulian kepada masyarakat.

“Apa yang kami berikan, insyaAllah bisa bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan. Semoga ini menjadi ladang pahala bagi kita semua,” ujar Kapolsek Syamsir.

Sebanyak 100 paket takjil dibagikan kepada warga yang melintas di sekitar Polsek Pangkajene. Kegiatan ini disambut dengan antusias oleh masyarakat, terutama mereka yang tengah dalam perjalanan dan membutuhkan makanan untuk berbuka puasa.

Selain berbagi takjil, rombongan Polsek Pangkajene juga melakukan anjangsana ke Panti Asuhan Fisabilillah Mandiri Pangkep yang berlokasi di Kecamatan Pangkajene.

Dalam kunjungan tersebut, mereka menyerahkan bantuan berupa sembako yang diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari anak-anak panti.

Kapolsek Pangkajene berharap agar momen Ramadan ini bisa menjadi ajang untuk meningkatkan ibadah dan kepedulian sosial.

“Di bulan Ramadan ini, mari kita manfaatkan waktu untuk memperdalam dan memperbaiki ibadah kita. InsyaAllah kita akan meraih kemenangan pada hari Idul fitri nanti,” pungkasnya.

Masyarakat yang menerima takjil pun mengapresiasi aksi sosial yang dilakukan Polsek Pangkajene. Mereka merasa terbantu dan berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan untuk mempererat hubungan antara aparat kepolisian dan warga.

Kegiatan berbagi ini menjadi bukti nyata bahwa Ramadan bukan hanya tentang menjalankan ibadah pribadi, tetapi juga berbagi kebahagiaan dengan sesama.

Melalui aksi sosial ini, Polsek Pangkajene menunjukkan komitmennya dalam mengayomi serta membantu masyarakat, terutama mereka yang membutuhkan.

The post Polsek Pangkajene Tebar Kebaikan, Bagikan Takjil dan Santuni Anak Panti first appeared on Online24jam.